Simalungun,Metroasia.co – Upaya pencegahan dan penurunan hingga pencegahan stunting (anak kurang gizi) di kabupaten Simalungun, Pemerintah Kabupaten Simalungun melalui Dinas Pemerintahan Masyarakat Pangulu Nagori (DPMPN) melakukan pelatihan kepada kader PKK.
Pelatihan kali ini dilaksanakan di Nagori Tiga Bolon, kecamatan Sidamanik, Jumat (10/11) yang dihadiri para kader posyandu dan Bidan Desa. Setelah selesai dalam pemaparannya, Roseni sipayung selaku kabid sosial budaya di DPMPN meminta kepada para kader Posyandu, Gamot dan maujana untuk saling membantu dalam menggerakkan program penurunan stunting.
Sementara itu, ketua pendamping desa kabupaten Simalungun, Royani Harahap yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut. Dalam kesempatannya waktu yang diberikan Royani Harahap mengatakan, dengan adanya program stunting dan memiliki anggaran, yang mana Pangulu Nagori sebagai kuasa pengelolah anggaran Dana Desa.
Royani berharap agar pangulu lebih mementingkan kebutuhan masyarakat, terlebih dalam program stunting yang diterapkan.
Sementara itu, Pangulu nagori Tiga Bolon Mantrisno Sitio dalam kata sambutanya mengucapkan terima kasih atas semua kegiatan pelatihan yang diberikan oleh Dinas PMPN. Sehingga mereka selaku pihak nagori semakin memahami dalam menjalankan program stunting . Begitu juga dengan saran yang diberikan oleh ketua pendamping Desa Royani Harahap, Mantrisno sitio menerima dengan senang hati. (RobS)