Batam,Metroasia.co – Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina menyampaikan, penyaluran beras Cadangan Pangan Pemerintah (CCP) untuk meringankan beban keluarga penerima manfaat (KPM) di Kota Batam.
Hal ini disampaikan saat secara simbolis menyerahkan beras bantuan CCP tersebut kepada 1.207 KPM di Kelurahan Tanjungsari dan Kelurahan Sekanakraya, Kecamatan Belakangpadang, di Pasar Induk Belakangpadang, Jumat (13/10/2023) siang. Setiap KPM menerima 10 kg beras kualitas premium.
“Lihatlah bantuan ini sebagai bentuk perhatian Pemerintah kepada masyarakat. Kehadiran Pemerintah di tengah-tengah masyarakat itu yang penting,” ujar Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Batam ini.
Pemerintah, menurut Marlin, telah memberikan perhatian agar harga pangan di pasaran tetap stabil. Salah satu caranya seperti yang dilakukan Pemerintah Kota (Pemko) Batam, dengan menggelar operasi pasar dan bazar sembako murah.
Hal senada disampaikan Sekretaris Daerah Kota Batam, yang dalam kesempatan itu mewakili Wali Kota Batam H Muhammad Rudi (HMR).
Menurutnya, Pemko Batam memang selalu berupaya menekan inflasi di Kota Batam. Salah satu caranya dengan menyalurkan beras Bantuan CPP Tahun 2023. Hal ini juga sesuai intruksi dari Menteri Dalam Negeri.
Secara estafet, Jefridin bersama Wakil Gubernur Marlin, sudah mendistribusikannya kepada KPM di Kota Batam.
“Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat Kota Batam,” sebut Ketua Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Batam ini.
Jefridin menjelaskan, di samping untuk mengendalikan harga beras di pasar, bantuan beras ini juga bertujuan untuk menekan inflasi, selain itu Pemko Batam juga melakukan intervensi dengan menggelar operasi pasar dan bazar sembako murah.
“Dua hari yang lalu tim pengendalian inflasi Kota Batam melakukan Sidak untuk mengetahui harga bahan pokok di pasaran. Alhamdulillah untuk harga beras di Kota Batam masih di bawah harga di Jawa. Untuk persediaan Insyaallah aman sampai akhir tahun,” katanya. (Nursalim Turatea).