Pematangsiantar,Metroasia.co – Jalin silaturahmi dan kebersamaan sesama insan pers, wartawan Siantar – Simalungun tergabung dalam Ukhuwah Jurnalis. Ukhuwah Jurnalis akan melaksanakan peringatan Isra’ Mi’raj sekaligus penyambutan bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah.
Untuk mensukseskan kegiatan dimaksud, telah dibentuk suatu kepanitiaan berdasarkan kesepakatan bersama. Hal ini menjadi nilai positif di awal tahun 2024, rencana yang baik tak perlu ditunda dan untuk kemaslahatan bersama.
Adapun susunan kepengurusan Panitia Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW sebagai penasehat kegiatan : Junaedi Kemas (Babe), Surati, Hasuna Damanik, Effendi Damanik, Rivay Bakkara, Imran Nasution, Waristo, Gusnir Chaniago.
Ketua (Sya’ban Sinaga), wakil Ketua (Irwansyah), sekretaris (Ekoinra Siahaan), wakil sekretaris (Hendro Susilo), bendahara (Eva Wahyuni). Dilengkapi Sie konsumsi dan penerima tamu (Neti Herawati, Rahayu, Yeti Damanik).
Seksi dana (Ilham, Hendra Silitonga, Jannes Boang Manalu, Tumpal Tanjung, Sabaruddin, Restu, Aroji Siagian, Pranoto, Anshari Nasution). Sie perlengkapan/peralatan/keamanan (Azhari Ichlas Siregar, Agus Tarigan, Willis Saragih, Niko Kemas, Hamzah, Putra Marpaung).
Seksi dokumentasi (Dharma Setiawan, Hendri, Sugra), Sie acara dan lomba (Gunawan Purba, Ayu, Hendro Susilo). Direncanakan, kegiatan akan dilaksanakan di Lapangan Pariwisata pada Kamis, 7 Maret 2024 mendatang.
Untuk memeriahkan acara tersebut akan diisi berbagai kegiatan, lomba nasyid kaum ibu se-Kota Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun, lomba adzan wartawan dan lomba hafalan surah pendek untuk anak wartawan/umum. Juga penyantunan janda wartawan dan anak yatim.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberi warna positif tentang keberadaan jurnalis di Siantar Simalungun dalam tupoksinya sebagai control sosial membangun masyarakat dan daerah melalui hasil karya jurnalistiknya sekaligus menumbuhkan rasa cinta pentingnya ilmu agama dan mempererat persaudaraan.(Rel)