Simalungun,Metroasia.co – Guna menyemarakkan Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024, Dewan pimpinan cabang (DPC) LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun menggelar gotong royong.
LPKN – Tipikor merupakan sebuah sosial control dibidang Tindak pidana Korupsi. Gotong royong yang dilakukan itu tepatnya di jalan lintas saribudolok, kabupaten Simalungun,Selasa(13/8).
Gotong royong itu juga Sesuai dengan motto bupati simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga.
“Ketua DPC LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun Bapak Marulak M.Nanggolan ,”Mengatakan .
“Marharoan Bolon (gotong royong) adalah Motto dari Bapak Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH. Maka dari itu, kami dari Lembaga Independen DPC LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun bersinergi dan mengajak masyarakat dan kepala Nagori beserta jajarannya semangat Bergotong royong bahu membahu,” kata Marulak Nainggolan disela sela kegiatan berlangsung.
“Dan dalam semangat menyambut Peringatan Hari kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79, Kami dari DPC Lembaga LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun siap Bermitra Berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Simalungun,”Ungkapnya.
Kegiatan gotong royong tersebut dipimpin langsung ketua DPC LPKN-TIPIKOR Simalungun dan diikuti oleh seluruh jajaran pengurus dan anggota.
Dilokasi tampak juga hadir Bhabinkamtibmas Panei tongah pak Sianturi.
Kegiatan Bergotong Royong Dimulai dari titik Depan Kantor Lembaga hukum LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun. Dan dilanjutkan ke jln saribudolok simpang Pane dan jalan Saribudolok simpang panei janggir leto kec.Pane.
Selain membersihkan rumput pinggir jalan, DPC LPKN-TIPIKOR Simalungun juga melakukan penimbunan jalan rusak dengan bebatuan tepatnya di Janggir Leto, kecamatan pane, kabupaten Simalungun.
Ketua DPC LPKN-TIPIKOR Simalungun berharap, setelah dilakukan pembersihan pinggir jalan dan menimbun jalan berlobang dapat memberikan rasa aman dan nyaman terhadap pengguna jalan.
“Dengan semangat gotong royong memperbaiki jalan rusak dapat membantu melancarkan lalulintas dan menghindari kecelakaan,” sebutnya.
Selain itu, sambungnya, hal itu sebagai bentuk kolaborasi dan sinergitas DPC LPKN-TIPIKOR terhadap pemerintah, khususnya pemerintah kabupaten Simalungun. Dan Semoga dengan Kegiatan Marharoan Bolon atau semangat Bergotong royong ini terus berkelanjutan kedepannya,” tutup Ketua Lembaga Hukum LPKN -TiPIKOR Kabupaten Simalungun itu.(Rony Simanjuntak).