Aceh Timur,Metroasia.co – Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Iptu Muhammad Rizal, ngopi bareng bersama wartawan di Warkop toretto coffe di Kecamatan idi Rayeuk, kabupaten Aceh Timur usai pelepasan peserta pawai takbiran di mesjid agung darusshalihin,Selasa (9/4/2024).
Tampak hadir Ketua organisasi Aliansi wartawan Aceh independen (AWAI) Dedi Saputra S.H,ketua organisasi Jajaran wartawan Indonesia (JWI) dan ketua organisasi asosiasi persatuan pewarta Indonesia (APPI) Hasbi.
Kasat Reskrim Polres Aceh Timur Iptu Muhammad Rizal mengatakan, Ngopi bareng tersebut untuk saling mengenal dan mempererat silaturahmi antara dirinya dengan para wartawan.
“Ngopi bareng rekan wartawan ini sengaja kami gelar untuk menciptakan keakraban antara wartawan dengan Sat Reskrim Polres Aceh Timur yang diharapkan terwujudnya kondusifitas informasi yang dibutuhkan masyarakat,”ujarnya.
Menurut kasat Reskrim, bahwa silahturahmi bersama insan pers sangat penting, mengingat banyak kegiatan Polri yang bisa diketahui masyarakat secara luas berkat kerjasama insan pers.
“Alhamdulillah hari ini, Saya selaku Kasat Reskrim dapat berkumpul bersama teman-teman wartawan. Semoga silahturahmi ini terus berjalan dengan baik.
Kasat Reskrim Iptu Muhammad Rizal juga mengucapkan selamat menyambut hari raya idul Fitri 1445 H, Mohon maaf lahir dan batin.
Sementara itu,Dedi Saputra SH ketua organisasi (AWAI) menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi atas terlaksananya silaturahmi dan ngopi bareng bersama insan pers di Kabupaten Aceh timur
“Kami dari AWAI dan rekan organisasi wartawan lainnya tentunya menyambut baik dan siap bersinergi dan berkolaborasi dalam hal pemberitaan, sehingga nantinya produk jurnalistik lebih mengedepankan kaidah jurnalistik,” ucapnya.
“Saya juga berharap silaturahmi ini terus berlanjut dan tidak sebatas ini saja. Semoga Polres Aceh Timur melalui Satreskrim menjadi mitra strategis insan pers,”pungkas Dedi.(Hsb)