Aceh Timur,Metroasia.co – Pasangan Bacalon Gubernur Aceh Bustami Hamzah – Muhammad Yusuf memberikan bantuan sosial kepada ibu Sapti, korban musibah kebakaran rumah.
Sebelumnya diketahui, Kebakaran hebat terjadi di dusun 3, Desa Rampah, kecamatan Serbajadi pada 03 September 2024 lalu. Akibatnya rumah rumah yang dihuni oleh Inen juli bersama anak anaknya itu rata dengan tanah.
Atas peristiwa itu, Paslon Gubernur turut prihatin atas musibah tersebut dan tergerak untuk memberikan bantuan.
Bantuan sosial tersebut diberikan langsung melalui Kasmidi Panjaitan, S.IP, selaku Tim Peneurang Nangroe (LPN), yang juga ketua Tim pemenangan Paslon Tusup kabupaten Aceh Timur,jumat (6/9/2024).
Bantuan dari Paslon Gubernur Aceh Bustami Hamzah – Muhammad Yusuf itu diterima langsung oleh ibu Sapti/Inen juli.
Melalui Kasmidi Panjaitan, Pasangan Calon Gubernur Aceh Bustami Hamzah – Muhammad Yusuf menyampaikan rasa keprihatinan dan berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan sedikit beban.
“Kiranya bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban ibu Sapti, dan kita ambil hikmahnya dari peristiwa ini, ibu Sapti tetap semangat karena kami ada untuk ibu,”sebutnya.
Atas kepedulian Paslon Gubernur itu, Ibu Sapti menerima bantuan itu dan mengucapkan ribuan terimakasih karena sudah peduli dan datang langsung mengunjunginya.
“Saya mengucapkan terimakasih yang setinggi tingginya kepada seluruh Tim LPN/ tim pemenangan Bustami (Tusop) yang telah menyempatkan diri Hadir, Mengunjungi kami yang sedang di timpa musibah,”Ucap Ibu Sapti/Inen juli.
Tak lupa ibu Sapti juga mendoakan Tim LPN agar diberikan keselamatan, kesehatan serta kesuksesan.
“Saya tidak bisa membalas kebaikan dari tim LPN Aceh Timur Semuanya. Melainkan saya hanya bisa mendoakan kepada Allah Swt, agar di berikan Kesehatan, keselamatan dan kesuksesan kepada Seluruh Tim LPN Aceh Timur yang telah berkunjung melihat kondisi kami, dan sekali lagi terimakasih atas kepeduliannya semuanya,” Ucap Ibu Sapti Inen/ Juli berlinang airmata.(Hsb).