Labura,Metroasia.co – Pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan kepala desa(pilkades) serentak di kabupaten labura dilaksanakan hari ini,Rabu(25/05/2022).
Pantauan awak media Metroasia.co yang meliput di desa aek tapa dan desa perkebunan marbau selatan kecamatan merbau kabupaten labuhan batu utara.
Walau dalam kondisi cuaca sedang diguyur hujan, masyarakat tetap antusias meyukseskan pilkades dengan memberikan hak suara.
Menurut keterangan Plh kepala desa aek tapa Yunus Nasution mengatakan bahwa, “didesa aek tapa memiliki daftar pemilih 2324 orang dengan 5 Tps.Sedangkan calon kades ada 2 orang yaitu Surahman Manalu(incumbent) dan Jumirin”.
Sementara itu di desa perkebunan marbau selatan menurut PL kades Hasala Harahap SH daftar jumlah pemilih 918 orang dengan TPS 3 tempat.Dan calon sebanyak 2orang, yaitu Dedi sastra dan Budi syaputra lubis.
Salah seorang warga Amir ketika diminta keterangan mengatakan,bahwa dari pagi hari TPS telah diguyur hujan tapi tidak menyurutkan warga untuk datang ke TPS sebagai wujud mensukseskan program pemerintah.
Selanjutnya ketika awak media menghubungi camat Marbau H.Sofyan via telepon seluler menjelaskan bahwa di Kecamatan Marbau ada 17 desa dan 1 kelurahan,pada pilkades serentak ini,10 desa melaksanakan pilkades, sedangkan 7 desa lagi masih dalam priodeisasi hingga 2024.
“Untuk kecamatan marbau dari 17 desa,10 desa melaksanakan pilkades dan 7 lagi sedang periodesasi”. ungkapnya.
H Sofian berharap dalam pelaksanaan pesta demokrasi pilkades serentak
harapan camat semoga pilkades serentak ini dapat berjalan dengan aman dan damai.HN006