Kota Pinang, Metroasia.co – Lapor pak Bupati Labusel, Akibat minimnya Rambu lalu lintas, ditambah tidak ada petugas yang mengatur lalulintas, Kota pinang menjadi langganan kemacetan setiap hari.
Seperti Halnya Kemacetan yang terjadi setiap pagi di simpang 4 menuju istana dan pusat kota. Penyebab utama kemacetan dilokasi ini, Karena minimnya rambu lalu lintas dan tidak adanya petugas yang mengatur Arus lalu lintas.
Selain itu, Kemacetan tersebut diperparah akibat kurangnya kesadaran masyarakat dalam tertib berlalulintas.
Salah seorang pengendara yang dimintai tanggapannya mengeluhkan kemacetan itu, khususnya pada saat jam pagi saat orang ingin bekerja dan sekolah, juga pada jam siang dan sore saat aktivitas kendaraan pulang kerja.
“Saya selalu terjebak macet disini setiap pagi ketika mengantar anak sekolah, kenderaan saling salip menyalip tak ada yang mau mengalah akibat tak ada
penjagaan dari petugas,” ujar sofyan ketika di wawancarai awak media, Senin(29/8/2022).
Terkait hal itu, Ketika awak media hendak konfirmasi ke Dinas Perhubungan Labuhan Batu Selatan. Namun sayangnya petugas yang mengurusi hal tersebut tidak berada di tempat.(ARI)