Metroasia.co,Siantar – miris pelaku pemukulan dan cekik leher korban, Guntur (30 thn) masih berkeliaran walau sudah mau di mediasi oleh pihak kepolisian dari Polsek Siantar Barat.
Peristiwa penganiayaan itu terjadi tepatnya jelang hari raya di sekitaran lapangan merdeka tepatnya di jalan WR.Supratman kecamatan Siantar Barat Kota Pematangsiantar Propinsi Sumatra Utara sabtu, (30/04/2022) sekira pukul 17:00 Wib.
Awal kejadian akibat dari asap bakaran kerak telor korban Eka Ramayani (28 thn) dimana pelaku Guntur merasa terganggu dan menegur serta memaki korban Eka sembari bercakap yang kurang sopan. selanjutnya korban Eka kurang terima atas perkataan pelaku.
“Masak cakap kotor dia bang, di cekik nya leherku baru di bilangnya amaku panggil suamimu, suamimu lawanku, ku teleponlah suamiku bang, selang 5 menit kemudian suami ku datang, ngomonglah orang itu bang,terus kuat kuat suaranya, lalu di pukulnya suamiku bang sampek jatuh dan langsung di pijaknya beberapa kali, langsung ku pisahkanlah bang di bantu yang ada disitu, habis kejadian itu langsung buat pengaduan kami ke Polsek Siantar Barat bg”, ucap korban Eka Ramayani ke awak media ini.
Setelah kejadian korban Eka Ramayani (28 thn) bersama suami Rapi Putra (28 thn) buat pengaduan ke Polsek Siantar Barat, pihak dari Polsek mencoba memediasi secara kekeluargaan antara korban dan pelaku dengan cara memanggil pelaku Guntur agar hadir ke Polsek Siantar barat. Namun sangat disayangkan tidak adanya etikat baik dari pelaku dan tidak mau hadir ke Polsek Siantar Barat.
Sangat di sayangkan sampai hari kamis (12/05/2022) niat baik pelaku Guntur tidak ada, akhirnya kedua korban suami istri ini pun membuat laporan pengaduan secara resmi ke Polsek Siantar Barat dan diterima dengan No LP/20/V/STR BRT,tanggal 13 mei 2022.
Selanjutnya dengan adanya laporan tersebut,Korban berharap pelaku segera ditangkap agar tidak ada korban penganiayaan berikutnya.
“Kami berharap agar pelaku segera ditangkap agar tidak ada lagi korban seperti kami kedepannya” ucap korban Eka ketika ditemui di Polsek Siantar Barat.
Terkait hal itu,Kapolsek siantar barat Iptu Ringgas Lubis belum berhasil dikonfirmasi.(Purba)