Pematangsiantar,Metroasia.co – Petugas dan Warga Binaan Lapas Kelas IIA Narkotika Pematangsiantar menggelar upacara peringatan sumpah pemuda ke-96 Tahun 2024, Senin(28/10/2024) bertempat di lapangan upacara lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar.
Tampak petugas beserta narapidana memadati lapangan upacara dengan susunan barisan yang apik. Udara panas tidak menyurutkan tekad mereka memperingati hari bersejarah tersebut.
Bertindak sebagai Komandan Upacara Andri Rinaldi Sembiring. Inspektur Upacara Iskandar Nasution. Petugas upacara kolaborasi pejabat dan staf. Semua menjalankan dengan khidmat.
Inspektur upacara Iskandar Nasution membacakan kata sambutan Menteri Pemuda dan Olah Raga Ario Bimo Nandito Ariotedjo. Di dalam sambutan tersebut dipaparkan bahwa hari ini adalah hari bersejarah. Sebuah peristiwa dimana para pemuda Indonesia menyatakan tekad dan kehendak yang kuat untuk bersatu di tengah kenyataan keragaman untuk menghadirkan negara Indonesia. Adapun momen ini sangat berguna untuk mencapai target pembangunan jangka panjang 2045. Indonesia Emas ciri-cirinya yaitu kemajuan dan kesejahteraan yang semakin tinggi, serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat dalam kancah global.
“Sebagai indikator kualitas kepemudaan pada tahun 2024, Indeks Pembangunan Pemuda berada pada 56,33 persen, dengan rincian capaian domain pendidikan sebesar 70,00 persen, domain kesehatan dan kesejahteraan sebesar 65,00 persen, domain gender dan diskriminasi sebesar 53,33 persen,” papar sambutan tersebut.(Ril/RS)